Arsad Ddin: Tutorial
Tampilkan postingan dengan label Tutorial. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Tutorial. Tampilkan semua postingan

Minggu, 20 Desember 2020

Blogger Pemula - 2 Konten Banyak Dicari Orang Terbukti Bisa Mendatangkan Pundi-pundi Uang, Kamu Wajib Mencobanya


Selamat datang sobat di blog ini. Terima kasih sudah berkunjung. Postingan kali ini gue akan sharing mengenai konten apa saja yang menarik untuk dikelola bagi bloger pemula. Menarik karena konten yang bakal gue sharing banyak bangat peminatnya. Banyak orang yang butuh informasi tersebut. Tidak ada matinya dan selalu akan dicari banyak orang.

Namun sebelum gue sharing konten tersebut, diakhir tulisan ini gue bakal kasi tips dan strategi agar pengunjungnya banyak. Kenapa perlu pengunjung? Karena dari situlah awal mula pendapatan kita. Apalah arti sebuah blog jika tidak ada yang baca.

Baiklah, konten yang sobat bisa coba yaitu:

1. Konten beasiswa

Info beasiswa adalah salah satu yang paling laris dicari orang. Sobat bisa buktikan sendiri. Coba buka instagram, lalu cari #infobeasiswa. Akun-akun penyedia sumber informasi beasiswa tersebut banyak banget, loh.

Selain di instagram, blog/website juga banyak banget yang menyediakan informasi beasiswa. Search aja sekarang di google.

Jadi gini, informasi beasiswa yang ada di blog dan sosial media, sobat boleh jadikan sumber awal untuk mencari sumber utama beasiswa itu. Intinya untuk memastikan apakah benar ada informasi beasiswa tersebut. Atau apakah informasi beasiswa tersebut masih relevan.

Berikut langkah-langkahnya:

  • Survey sumber beasiswa di sosial media dan blog penyedia info beasiswa
  • Cek kebenaran informasi beasiswa tersebut di website atau sosial media resmi penyedia beasiswa
  • Jika benar ada informasinya, tinggal olah deh informasi tersebut kedalam blog atau sosial media, sobat.
2. Konten Lowongan Kerja

Penyadia informasi lowongan kerja saat ini sangat banyak. Baik melalui sosial media maupun  website. Sobat bisa cari di google atau instagram. Misal di instagram, lakukan pencarian: info lowongan kerja, info loker, atau lowongan kerja, dan lain sebagainya. Banyak banget, kan.

Sama halnya dengan info beasiswa di atas. Informasi lowongan kerja tersebut, Sobat bisa jadikan informasi awal. Selanjutnya cek website atau sosial media resmi perusahaan terkait. Jika informasi lowongan kerja tersebut ada, jangan ragu untuk menginformasikan kembali melalui blog yang sobat buat. Tapi pastikan lowongan tersebut masih berlaku. Jangan pernah posting lowongan kerja yang sudah tidak berlaku. Termasuk lowongan kerja yang belum bisa dipastikan kebenarannya, lebih baik tidak perlu di posting.

Soal konten lowongan kerja, gue bagi saran. Tidak semua lowongan kerja yang ada sobat bisa post, tapi cari lowongan kerja yang sejenis, misalnya:

  • Lowongan kerja kelapa sawit
  • lowongan kerja pertanian
  • lowongan kerja pendidikan
  • lowongan kerja akuntansi, dan
  • Lain sebagainya.

Atau lowongan kerja yang bersifat satu daerah/wilayah, misal:

  • Lowongan kerja Jakarta
  • lowongan kerja kalimantan
  • lowongan kerja medan, dan
  • Lain sebagainya.

Kenapa perlu dibuat pengelompokan seperti di atas? Karena untuk memudahkan orang menemukan konten sobat. Apakah salah semua informasi lowongan kerja di posting? Tidak salah. Tapi jika sobat juga sebagai pemula, saran gue seperti itu. Dan gue sudah buktikan.

Oke sob. Selain kedua konten di atas, masih banyak konten yang saat ini sangat disukai banyak orang, seperti konten lucu-lucuan, konten edukatif, konten tutorial dan lain sebagainya.

Intinya. Buatlah konten yang banyak dicari orang. Informasi beasiswa peminatnya sangat banyak. Pelajar dan mahasiswa di Indonesia saat ini begitu banyak. Mereka butuh informasi itu, Sob. Sama juga dengan informasi lowongan kerja. Semua orang butuh informasi lowongan kerja karena butuh pekerjaan. Jadi tunggu apa lagi sobat.

Baiklah sobat. Di awal gue janjiin bakal kasi tips dan strategi agar pengunjungnya banyak. Berikut:

  1. Setelah menemukan konten yang pas, silakan rutin posting informasi yang sobat ingin bagikan di blog
  2. Buat akun media sosial seperti instagram, linkedIn, facebook, dan lainnya. Tapi untuk langkah awal, sobat bisa fokus di instagram aja dulu.
  3. Update konten secara teratur di instagram. Kontennya bersumber dari blog yang sobat kelola. Dan rangsang followers berkunjung ke blog yang sobat kelola.
Tetap semangat. Lakukan sekarang. Jangan tunggu lama-lama nanti diambil orang. Tidak ada akun sosial media & blog yang instan. Hanya perlu kemauan dan konsisten. Lambat laun akan dikenal orang.

Gue sendiri mencapai titik terang setelah satu tahun mengelola blog dan instagram. Ditahun kedua sudah semakin terasa baik. Paid Promoted (PP) di instagram sudah mulai bermunculan. Dan Blog gue sudah monetisasi dan punya akun google adsense di tahun kedua. Jadi tetap semangat. Tokopedia berkata, mulai aja dulu.

Mengatasi Adsense - Ada Kesalahan Perayap Iklan yang Dapat Mengakibatkan Hilangnya Pendapatan

Notifikasi Ada Kesahalah Perayap Iklan (Foto Arsad Ddin)


Selamat datang sobat. Terima kasih sudah berkunjung di blog ini. Gue akan membagikan salah satu pengalaman pertnama yang "mengagetkan" selama main adsense. Sebagai pemula, tentu saja gue sangat kaget saat melihat notifikasi di akun google adsense. Pesannya seperti ini: Ada kesalahan perayap iklan yang dapat mengakibatkan hilangnya pendapatan.

Sebelum muncul notifikasi tersebut, satu hari sebelumya gue membuat postingan blog, lalu postingan tersebut tidak muncul saat diakses. Tidak ada isi tulisan di bodi blog. Akhirnya gue upload ulang. Hasilnya tetap tidak bisa. Tanpa pikir panjang gue hapus tulisan tersebut dan update kembali dengan sedikit modifikasi isi dan ganti link-nya. Akhirnya bisa.

Keesokan harinya muncullah notifikasi: Ada kesalahan perayap iklan yang dapat mengakibatkan hilangnya pendapatan. Setelah gue cek, penyebabnya adalah tulisan yang kemarin bermasalah.

Notifikasi di Akun Google Adsense Kesalahan Perayap Iklan

Gue menyadari ini ada masalah yang harus diselesaikan. Tapi gue abaikan. Hasilnya selama 2 hari itu pendapatan di blog gue turun drastis hingga 80% dari hari-hari sebelumnya.

Baiklah, langsung saja ke cara penyelesaianya:

Silakan masuk ke halaman blog sobat, pilih setelan, Crawler dan pengindeksan, Aktifkan robots.txt kustom, robots.txt kustom. Perhatikan langkah berikut ini:



Selanjut dibagian nomor 3 di atas (robots.txt kustom) maukkan kode dibawah ini (tulisan yang berwarna merah ganti dengan nama blog sobat) :

User-agent: *
Allow: /
Disallow: /search

Sitemap: https://www.namabloganda/sitemap.xml
Lihat hasil langkah nomor 4 pada gambar dibawah ini. Lalu pilih simpan. Selesai deh.


Oh ya, barangkali sobat ingin melihat blog yang gue maksud, berikut blognya: 
https://www.haisawit.my.id/.

Ad Placement

Sastra

Puisi

Cerpen